
Sutsujin memiliki ambisi besar bersama RRQ Hoshi sepanjang tahun 2025.
Jungler andalan RRQ Hoshi ini mengungkapkan tekadnya untuk membawa tim meraih gelar juara, dimulai dari ajang ESL SPS S6 Challenge Finals. Sutsujin bahkan mengaku tidak sabar untuk segera mewujudkan target tersebut.
Turnamen ESL SPS S6 Challenge Finals akan digelar secara offline di Persada Johor International Convention Centre, Malaysia, pada 10-16 Februari 2025. Kompetisi ini dipastikan akan menjadi tantangan berat bagi RRQ Hoshi maupun tim-tim peserta lainnya.
Ajang ini menjadi kompetisi tertinggi di setiap wilayah, terutama di region Asia-Pasifik & Jepang, yang menghadirkan tim-tim Mobile Legends terbaik dunia. Dengan level kompetisi yang sangat tinggi, gelar juara di turnamen ini layak dianggap sebagai pencapaian terbesar di dunia Mobile Legends saat ini.
Meskipun bukan turnamen resmi dari Moonton, ESL SPS S6 Challenge Finals memiliki arti khusus bagi Sutsujin. Ia melihat turnamen ini sebagai langkah awal untuk membawa RRQ Hoshi meraih berbagai prestasi besar sepanjang 2025.
“Kalau target saya di ESL, tentunya saya ingin juara di ESL. Sebelumnya (saya juga) belum pernah juara juga kan di RRQ. Jadi saya ingin meraihnya satu per satu di 2025 ini, dan (gelar) yang pertama di ESL,” ujar Sutsujin dalam video yang diunggah di kanal YouTube Team RRQ.